Tuesday, January 2, 2007

INTRO 2

Leave a Comment
pada umumnya tiap orang dewasa melakukan ritual di akhir tahun. mereka sibuk mengevaluasi perkembangan kinerja hidupnya yang telah dilalui di tahun itu. menilai kembali apakah konsep yang dirancang di tahun sebelumnya berjalan mulus, atau malah sebaliknya. misalnya, kenapa target itu tidak tercapai? padahal satu tahun waktu yang cukup panjang untuk mencapainya. apa pun bentuk target itu, nampaknya tak bisa lepas dari kinerja hidup yang bersangkutan. kinerja hidup pun saya yakini, ditentukan oleh perilaku atau kebiasaan hidup yang bersangkutan. bersyukurlah bagi mereka yang memiliki kebiasaan atau pola hidup yang teratur sehingga ia dapat menjalankan konsep hidupnya dengan kedisiplinan. bagaimana bila kita termasuk orang-orang yang memiliki ratusan kebiasaan buruk? inilah faktor yang paling mempengaruhi kualitas kinerja kita. dari sini, muncul ratusan pertanyaan dari beragam kebiasaan buruk atau pola hidup yang mungkin salah satunya tanpa kita sadari telah menghambat pencapaian target.

masih suka bangun siang? berleha-leha? masih suka telat? masih boros? masih gengsian? masih egois? meremehkan orang? masih suka mabok dan judi? makin sering nonton bokep? makin sering onani? masih suka menjilat? suka menyikut? doyan nyogok? masih gila hormat? masih malas olahraga? makin banyak merokok? masih doyan selingkuh? dsb...

yup! tentu saja sulit untuk langsung menghilangkan ratusan kebiasaan buruk dalam diri kita. jangankan ratusan, merubah satu kebiasaan saja sangatlah sulit. butuh waktu. mungkin berbulan-bulan atau tahunan. pertanyaanya kembali kepada diri kita, apakah kita benar2 menginginkan sebuah perubahan hingga target itu bisa tercapai sesuai harapan? kemauan keras dan tekadlah jawabannya. atau apakah kita termasuk orang-orang yang berhasil menghilangkan kebiasaan2 buruk itu, walau perlahan? jika begitu, kita telah berhasil menempuh bagian target yang diinginkan. Mari kita berdo'a agar tetap diberikan kesempatan dan kemampuan untuk mewujudkan mimpi2 yang sebelumnya tertunda di tahun 2006.

SELAMAT TAHUN BARU 2007, better than yesterday!!

0 komentar: